Harus Tahu

Perut Kembung, Gimana Mengatasinya Biar Nggak Ganggu Aktivitas?

Situsehat.com - Saat perut kembung rasanya tidak nyaman atau begah. Kembung terjadi karena gangguan sistem pencernaan berupa peningkatan gas pada intralumen (dalam saluran) organ pencernaan. Ciri-ciri perut kembung adalah perut terasa penuh, perut agak membuncit, sering bersendawa, dan sering buang gas atau kentut.

Perut kembung itu sering terjadi karena beberapa faktor. Umumnya, perut kembung karena makanan yang disantap terlalu banyak atau mengonsumsi sayur dan buah yang mengandung banyak gas. Misalnya kubis, brokoli, kismis, kacang-kacangan, apel, kacang polong dan sebagainya. 

Penyebab lainnya mengonsumsi obat penghilang nyeri, punya penyakit maag. Asal-asalan makan bisa menyebabkan gas dalam perut sangat bau. Penyebab perut kembung lainnya adalah karena kenaikan berat badan, naik turunnya hormon -terutama bagi perempuan yang sedang mengalami PMS, stres, gelisah, berbicara saat makan, dan lain sebagainya. Pastinya nggak nyaman lagi banyak aktivitas tapi perut terasa begah dan mendakan buang gas.

Lalu, bagaimana mengatasi perut kembung?

Agar terhindar dari perut kembung, kamu perlu memperhatikan pola makan setiap harinya. Hindari minuman bersoda. Sebab, minuman bersoda mengandung banyak gas yang akan terakumulasi pada saluran pencernaan.

Kamu juga perlu memperhatikan pola makan secara teratur. Artinya, kalau kamu sering mengalami perut kembung disarankan mengonsumsi makan secara teratur dan porsi yang cukup. Kamu perlu mengonsumsi makanan yang tinggi serat dan probiotik, seperti yogurt. Saat bersantai, kamu bisa mengonsumsi papermint, jahe, dan camomile. Saat kamu beristirahat, hindari posisi tidur rebahan setelah makan.

Bye perut kembung!

Tinggalkan komentar

    Berita Terkait